Pages

Minggu, 26 Februari 2012

Bekuk Bolton, Chelsea Kembali ke 4 Besar


Chelsea kembali ke jajaran 4 besar Liga Inggris menggeser Arsenal setelah mengandaskan perlawanan Bolton Wanderers dengan skor 3-0 di Stamford Bridge, Sabtu (25/02).


Chelsea yang ingin kembali ke 4 besar tampil ngotot sejak menit pertama dan mendominasi jalannya pertandingan di Stamford Bridge. Bahkan Daniel Sturridge sudah mengancam gawang Bolton pada menit ke-5. Umpan manis Frank Lampard diteruskan oleh Sturridge dengan melepaskan tembakan kaki kanan ke gawang Bolton, Sayang kiper Bolton, Adam Bogdan masih sigap mengantisipasi bola.

Tekanan The Blues terus saja berlanjut, giliran Didier Drogba yang menguji pertahanan Bolton di menit ke-9. Namun, Bogdan kembali tampil gemilang mengamankan gawangnya.

Setelah lama mendominasi, Chelsea kembali mendapatkan peluang di menit ke ke-29 kembali lewat Sturridge. Namun rupanya nasib baik belum menaungi striker berusia 22 tahun tersebut ketika peluangnya kembali dimentahkan oleh Bogdan. Kedua tim menutup babak pertama dengan skor kacamata.

Pada awal babak kedua, Chelsea berhasil memimpin melalui David Luiz di menit ke-48. Luiz yang maju membantu penyerangan berhasil menuntaskan bola umpan Didier Drogba dengan tendangan kaki kanan yang berhasil melewati Bogdan. Semenit berselang, Luiz hampir menambah keunggulan jika saja bola sundulannya tidak menimpa mistar gawang ketika memanfaatkan bola sepak pojok Juan Mata.

Chelsea semakin menancapkan dominasinya di pertandingan ini dengan menggandakan keunggulan di menit ke-61. Kali ini giliran Didier Drogba yang menjebol gawang Bolton dengan memanfaatkan umpan sepak pojok Frank Lampard.

Kabar buruk bagi pendukung Chelsea, tak lama setelah mencetak gol, Drogba mendapat cedera sehingga memaksa Andre Villas-Boas menariknya keluar untuk digantikan Fernando Torres. Pendukung tuan rumah sempat bergemuruh menyuarakan protes ketika Ramires dijegal oleh Wheater di dalam kotak terlarang, namun wasit teguh pada keputusannya untuk tidak memberikan hadiah penalti.

Unggul 2 gol tak membuat Chelsea mengendurkan serangannya. Akibatnya mereka kembali memimpin di menit ke-79 ketika Frank Lampard mencetak gol ke-3 The Blues dengan memanfaatkan umpan silang dari Juan Mata.

Meski di sisa pertandingan Chelsea masih juga mendominasi, namun tidak ada gol tambahan tercipta dan mereka harus puas dengan keunggulan 3-0 hingga wasit meniup peluit panjang.

Torehan 3 poin membuat posisi Chelsea kembali ke 4 besar menggeser Arsenal yang baru akan bertanding hari Minggu (26/02) malam. Sedangkan Bolton masih saja terbenam di jurang degradasi dengan torehan 20 poin.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2011 Edwin's Blog. Powered by Blogger
Blogger by Blogger Templates WP by Wpthemescreator